Senin, 26 Agustus 2013

INFO MILAD : MILAD SETENGAH ABAD SMAGA

Ketua Panita
Drs. Yudi Indrajaya,MSi
Kepala Badan Penanggulangan
Bencana Daerah Kabupaten Maros
Alumni SMA Negeri 3 Makassar akan menggelar Milada ke-54 tahun.
SMA Negeri 3 Makassar yang lebih akrab disebut Smaga oleh Alumninya sejak didirikan tgl 15 oktober 1959 hingga kini telah memasuki usia emasnya. Karena itu Peringatan Hari Jadi ini dinamakan Milad Setengah Abad Smaga.

Ketua panitia Drs Yudi Indrajaya,MSi menyampaikan, bahwa acara ini akan diselenggarakan pada 18 Oktober 2013. "Rencananya kami akan gelar road to milad sebelum acara puncaknya pada 15 Juni ini berupa sumbangan buku ke Smaga yang diberi nama Bom Buku, juga digelar donor darah dan pemeriksaan kesehatan gratis untuk umum yang diselengarakan di Smaga," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Maros ini.
Pada Ramadhan juga akan digelar tarwih bersama dan sahur bersama dhuafa. Acara puncak pada 18 Oktober akan dimulai dengan baksos, donor darah, dan Baktiku untuk Guru pada pagi harinya.


Acara seremonial akan digelar pada malam hari di Hotel Clarion Makassar. Yudi Indrajaya selaku ketua panitia mengatakan bahwa kepanitiaan kegiatan ini adalah dari berbagai angkatan.Yudi berharap semua alumni Smaga dari angkatan pertama sampai angkatan terakhir dapat berpartisipasi dalam setiap kegiatan.

Rencananya beberapa tokoh nasional seperti Bpk.Drs.H.M.Jusuf Kalla, Bpk.Syarif Hasan, Bpk.Marsyda (Purn) TNI.H.M.Basri Sidehabi juga akan menghadiri Milad ini.

Yudi mengatakan Milad ini murni kegiatan sosial alumni untuk sumbangsih kepada sekolah yg telah mendidiknya dan acara Temu Kangen Lintas Angkatan tanpa tendensi pragmatis Dan politis apapun.

Sumber :
http://makassar.tribunnews.com/2013/06/09/alumni-smaga-makassar-gelar-milad-54

Tidak ada komentar:

Posting Komentar